Kenapa Sarapan Pagi Penting Untuk Tubuhmu?

Kenapa Sarapan Pagi Penting Untuk Tubuhmu?

Kamu termasuk yang sering melewatkan atau jarang sarapan pagi abis beristirahat semalaman ngga nih? Banyak orang yang melewatkan sarapan pagi karena sibuk atau buru-buru, ngga selera atau atau ngga terbiasa sarapan pagi padahal ternyata sarapan pagi itu pentingnya luar biasa!

 

Padahal, menurut para pakar peneliti makan pagi itu wajib lho dilakukan sebelum pukul 08.00 pagi dengan menu makanan sehat dan berserat terutama yang mengandung protein, karbohidrat, dan susu supaya asupan tenaga kamu cukup untuk beraktivitas sepanjang hari! Nah, apa saja yang terjadi kalau kamu jarang makan atau sarapan pagi? Berikut 5 bahayanya bagi tubuh kamu!

 

1.  Kinerja Otak Nggak Maksimal

Kinerja otak yang nggak maksimal bisa mengakibatkan penurunan kemampuan kognitif bahkan kebodohan karena otak kekurangan nutrisi dan mengganggu konsentrasi sehingga proses penyerapan pengetahuan nggak berjalan dengan maksimal. Jarang sarapan juga menyebabkan daya ingat menurun dan hilangnya percaya diri bagi anak-anak dan orang dewasa. Gawat juga dampaknya ya?

 

2.  Obesitas

Kamu sering ngga merasa kelaparan bahkan susah mengendalikan porsi makan siang? Itu bisa terjadi salah satunya karena kamu nggak makan pagi setelah tidur semalaman lho! Kalau hal ini terus menerus dilakukan bisa menyebabkan kegemukan. Kegemukan bisa berdampak pada gangguan kesehatan seperti jantung, diabetes tipe 2, apnea tidur, kanker tertentu, asma dan penyakit lainnya.

 

3.  Penyakit Jantung

Nah, ternyata kalau kamu nggaj makan pagi berpotensi mengalami gangguan jantung lho! Pola makan yang nggak teratur bisa mengakibatkan berbagai gangguan fungsi organ karena kalau nggak sarapan pagi menyebabkan kita mengkonsumsi lemak berlebih yang menyebabkan terhambatnya lemak pada darah yang berjalan keseluruh tubuh sehingga terjadi komplikasi. Yuk, cegah dari sekarang dengan rajin serapan!

 

4.  Menstruasi Nggak Teratur

Bagi kamu yang wanita, terus menerus melewatkan makan pagi bisa berdampak pada siklus menstruasi yang nggak teratur sehingga menyebabkan gangguan menstruasi seperti rasa sakit yang berlebihan serta darah yang keluar tidak lancar setiap bulannya dan mengganggu pencernaan. Pasti nggak nyaman dan bikin bete banget kan nyeri setiap haid ini?

 

5.  Pikiran dan Mood Nggak Baik

Jarang sarapan juga berdampak pada suasana hati kita menjadi kacau atau mood yang nggak baik. Suasana hati yang nggak stabil membuat hasil kinerja kamu juga nggak maksimal. Hal ini karena keputusasaan, kehilangan semangat, patah hati atau sebagainya yang terjadi karena suasana hati buruk dan berdampak pada kesehatan dan bahkan bisa menyebaban kematian. Yuk, tetap sehat dan anti galau mulai dari sekarang!

 

Karena itu, mulai sekarang yuk mari mulai rutin untuk sarapan pagi baik untuk kesehatan kamu dan keluarga agar terhindar dari berbagai macam penyakit berbahaya dan kelemahan tubuh. Tidur yang cukup dan rajin berolah raga agar tubuhmu tetap fit dan sehat dan jangan lupa agar lebih aman dan terlindung untuk berasuransi bersama Asuransi Receh yang dijamin keuntungannya.

Hidup sehat dengan perlindungan dari asuransi kesehatan terbaikmu di Asuransi Receh!

 

# PT. Asuransi Ciputra Indonesia terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan